91 KK Korban Kebakaran di Bima Mendapat Bantuan Sosial dari Pusat

Semua Halaman

.

91 KK Korban Kebakaran di Bima Mendapat Bantuan Sosial dari Pusat

REDAKSI
Selasa, 14 April 2020
| Bupati Bima Hj Indah Dhamayanti Putri menyerahkan Bantuan dari Kemensos RI |

| BIMA – NTB | Sebanyak 91 Kepala Keluarga (KK) di Kabupaten Bima, Nusa Tenngara Barat, menerima dana bantuan dari Kementerian Sosial RI senilai Rp2,34 miliar. Bantuan itu diserahkan oleh Bupati Bima Hj Indah Dhamayanti Putri di Aula Kantor Bupati, Senin (13/4/2020).


Kabag Humas Protokol dan Pimpinan Setda Bima M Chandra Kusuma AP menjelaskan, bantuan dari Kemensos RI ini diperuntukan warga empat desa yang terkena musibah kebakaran tahun 2019 lalu.

“Wilayah desa penerima bansos ini yakni 37 Kepala Keluarga (KK) dari Desa Renda, 10 KK di Desa Ngali Kecamatan Belo, 14 KK di Desa Naru Kecamatan Woha dan 31 KK Desa Karampi Kecamatan Langgudu,” jelas Chandra. 

Dalam penyerahan Bansos ini juga dihadiri yang dihadiri Asisten I Setda Bidang Pemerintahan dan Kesra H Putarman SE, Asisten III Bidang Administrasi Umum Drs H Arifudin HMY dan Kadis Sosial Drs Sirajudin AP,MM. 

Mensos RI yang diwakili Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial RI Pepen Nasarudin M.Si turut menyaksikan langsung melalui video coference.

Laporan: Dila
Editor: Adi Pradana