2 Warga Kota Bima Dinyatakan Reaktif CoVid-19, Pemkot Bima Masih Menunggu Hasil Swab Untuk Memastikan Positif

Semua Halaman

.

2 Warga Kota Bima Dinyatakan Reaktif CoVid-19, Pemkot Bima Masih Menunggu Hasil Swab Untuk Memastikan Positif

REDAKSI
Senin, 13 April 2020
| Foto: Ilustrasi CoVid-19 |

| KOTA BIMA – NTB | Pasangan suami-isteri di Kota Bima Provinsi Nusa Tenggara Barat, dinyatakan Positif Corona Virus atau CoVid-19 menurut hasil dites sampel darah menggunakan alat Rapid Tes (tes cepat). Meski demikian, Pemerintah Kota Bima masih menunggu hasil Swab-nya dari Mataram.

Sebelumnya, salah satu dari pasangan tersebut adalah anggota Jamaah Tabligh yang memiliki riwayat perjalanan dari Makassar ke Bima, belum lama ini. Bersangkutan diisolasi mandiri  di rumah selama 14 hari dalam status Orang Dalam Pemantauan (ODP).

| BACA JUGA |


Kepala rumah tangga berusia 63 tahun itu sudah dua kali dilakukan Rapid Tes selama menjalani isolasi mandiri—termasuk isteri dan anaknya. Namun hasil tes cepat menunjukan pasangan suami itu  Reaktif CoVid-19—sedangkan anaknya negatif.

“Sekarang kita masih menunggu hasil Swab-nya di Mataram,” kata Kepala Bagian Humas dan Protokol Kota Bima H Abdul Malik kepada wartawan, Senin (13/4/2020).

“Kedua pasangan suami isteri tersebut kini dalam penanganan intensif oleh tim Covid-19 di RSUD Bima,” lanjut A Malik.

Laporan: Ahmad
Editor: Adi Pradana