Terpantau, Mobil Pelaku Lakalantas Meninggalnya Dua Anak Remaja Sudah Diamankan Polisi

Semua Halaman

.

Terpantau, Mobil Pelaku Lakalantas Meninggalnya Dua Anak Remaja Sudah Diamankan Polisi

REDAKSI
Kamis, 02 Januari 2020


| BIMA – NTB | Pelaku yang diduga terlibat dalam kasus kecelakaan lalulintas di lokasi tanjakan jalan raya Doro Belo hingga mengakibatkan dua anak remaja meninggal dunia di Tempat Kejadian Perkara (TKP), kini sudah diamankan di Mapolres Bima Kabupaten.

Terpantau, keberadaan mobil jenis Jazz warna merah dengan nomor polisi DR 1651 EZ  yang digunakan perlaku, sudah diamankan di Mapolres Bima. Dan saat ini, kasus meninggalnya dua anak remaja dan satu lain kritis dalam peristiwa lakalantas yang terjadi setelah malam pergantian tahun, waktu dini hari, Rabu (1/1/2020), masih dalam penanganan polisi.

Pihak berwenang di Mapolres Bima Kabupaten belum dikonfirmasi identitas pelaku pengguna mobil jenis Jazz merah tersebut. 


| BERITA TERKAIT |


Sebelumnya, dua anak remaja yang meninggal di TKP dan satu lainnya mengalami kritis adalah warga asal Desa Talabiu Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat.

Penulis: Adi Pradana