Benarkah Pentolan ISIS AL Baghdadi Dikabarkan Tewas

Semua Halaman

.

Benarkah Pentolan ISIS AL Baghdadi Dikabarkan Tewas

REDAKSI
Minggu, 27 Oktober 2019
| Big Bos ISIS, Abu Bakar Baghdadi |


| AMERIKA SERIKAT | Kabar meninggalnya Abu Bakar Baghdadi yang merupakan Pemimpin Besar ISIS menjadi trending topic dunia saat ini. Pemimpin besar Islamic State Iraq And Syria (ISIS) tersebut dilaporkan tewas di tangan Pasukan Khusus AS.

Abu Bakar Baghdadi yang selama ini menjadi target dan diburu oleh Amerika Serikat melalui operasi pasukan elitenya. Namun kepastian tentang tewasnya pentolan teroris tersebut, memang butuh verifikasi lagi. Kendati demikian, tentang operasi perburuan Baghdadi itu sudah diungkapkan oleh pejabat AS dalam beberapa hari sebelumnya.

Menurut pihak militer AS, bahwa perburuan Abu Bakar Baghdadi tersebut dilakukan oleh pasukan khusus gabungan AS (Joint Operation Command) AS yang berfokus di wilayah Idlib, di Suriah Utara. Wilayah diketahui saat ini masih dikuasai oleh jaringan ISIS.

Menurut informasi yang diketahui intelejen bersama CIA, telah mengetahui lokasi persembunyian Abu Bakar Baghdadi.


Namun menurut pejabat Departemen Pertahanan AS (Pentagon) yang mengkonfirmasikan bahwa yang tewas di Idlib tersebut adalah Al Baghdadi. Karena pihaknya masih mengumpulkan data dari DNA dan uji Biometrik. Jika data tersebut positif, maka dapat dipastikan Al Baghdadi tewas.

Jika informasi perburuan itu berhasil, maka Al Baghdadi akan menjadi pemimpin teroris peringkat tertinggi yang ditangkap oleh Amerika Serikat sejak Osama bin Laden terbunuh pada tahun 2011 silam.

Editor : Adi Pradana
(Sumber berbagai Informasi)